Kumpulan Resep Masakan, Resep Minuman, Resep Kue dan Resep Praktis untuk Seluruh Keluarga Indonesia.

August 4, 2020

Resep Pisang Molen Renyah


Bismillah |Assalaamu'alaikum. Ini kulitnya renyah banget, walaupun  ada yang ketebalan dan sudah dingin tapi tetap renyah dan tidak keras..buat yukk.

Resep Pisang Molen Renyah
by Ummu Mumtaz

Resep Pisang Molen Renyah

Bahan :
•250 gram tepung terigu protein tinggi 
•50 gram gula halus 
•60 g mentega, cairkan ( pakai margarin juga bisa ) 
•50 ml air hangat 
•1 kuning telur 
•Pisang raja  
•1/4 sdt garam 
•1 sdt vanilli

Cara Membuat : 
• Campur terigu, gula, garam, vanilli, aduk hingga rata. Masukkan kuning telur dan mentega, tuang air sedikit-sedikit, ulenin adonan hingga kalis. Tutup adonan dengan plastik/serbet bersih, diamkan ±20 menit 
• Ambil secukupnya adonan, giling setebal kira-kira 2 cm, lebar ± 3-4 cm, Gulungkan ke dalam pisang, lakukan hingga adonan habis. Goreng dalam minyak, usaha kan semuanya terendam minyak. Setelah kuning balik, angkat dan sajikan hangat

Selamat mencoba.




Tags :

Related : Resep Pisang Molen Renyah